Home Lifestyle Warna Baru New Balance 740 Hadir untuk Tren Gaya Y2K, ‘Retro Look, Modern Feel’
Lifestyle

Warna Baru New Balance 740 Hadir untuk Tren Gaya Y2K, ‘Retro Look, Modern Feel’

New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K! Temukan gaya retro-modern yang versatile untuk penampilan sehari-hari. Simak inspirasi OOTD-nya di sini!

New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K

Showbizline – Y2K bukan sekadar nostalgia, tapi gaya hidup yang kembali mendominasi dunia fashion!

Menyambut tren ini, New Balance meluncurkan seri 740 dengan dua warna terbaru: Shoreline Blue/Dark Shoreline Blue dan Washed Burgundy/Pink Taffy.

Sneaker ini menggabungkan nuansa retro-futuristik dengan desain chunky yang ikonik di era 2000-an, cocok untuk Gen Z yang ingin tampil stylish tanpa kehilangan kenyamanan.

Seri 740 sangat disukai karena tampilannya yang sporty tapi tetap santai, membuatnya value for money dan bisa dipakai di berbagai kesempatan,” ujar Martina Harianda Mutis, Sports Brand Marketing General Manager MAP Active.

Koleksi terbaru ini mengeksplorasi warna-warna elektrik khas Y2K, siap memperkaya gaya harianmu dengan sentuhan personal yang unik.

Inspirasi OOTD dengan New Balance 740, Dari Skate Style Hingga Futuristik

Leather Jacket + Jogger, Futuristik dan Stylish

New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K.

Ingin tampil lebih berani? Contoh gaya Eberechi Eze yang memadukan leather jacket dengan celana jogger dan New Balance 740 warna Shoreline Blue.

Material mesh yang ringan dan breathable pada sepatu ini membuatnya nyaman dipakai seharian, bahkan untuk aktivitas di luar lapangan.

Denim on Denim, Nostalgia 2000-an dengan Twist Modern

Gaya denim on denim adalah ciri khas era Y2K yang tak pernah mati. Untuk tampilan yang lebih fresh, pilih baggy jeans atau low-rise jeans dengan detail patchwork atau stonewash.

New Balance 740 warna Shoreline Blue hadir dengan aksen metalik yang cocok dipadukan dengan nuansa denim, memberikan sentuhan futuristik pada look klasik ini.

See-Through & Tinted Glasses untuk Gaya Liburan

New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K.
New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K.

Buat yang suka eksperimen tekstur, coba gaya Cameron Brink (brand ambassador New Balance) dengan atasan see-through dan tinted glasses warna vintage.

New Balance 740 warna Washed Burgundy/Pink Taffy akan mempermanis look ini, cocok untuk jalan-jalan santai atau liburan ke pantai.

“Saya antusias sekali bisa memperkenalkan koleksi terbaru seri 740. Tampilannya stylish dan sporty, pas untuk tampilan casual maupun formal,” tutur Cameron Brink.

Graphic Top + Jorts, Edgy dan Playful

New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K.
New Balance 740 hadir dengan warna terbaru yang terinspirasi tren Y2K.

Padukan graphic top (kaos bergambar band atau motif abstrak) dengan jorts (celana pendek selutut) untuk menciptakan gaya skate culture yang edgy.

New Balance 740 warna Washed Burgundy/Pink Taffy menjadi statement piece yang menyempurnakan look ini.

Siluet ramping sepatu ini juga menyeimbangkan proporsi jorts yang longgar, membuat penampilanmu tetap rapi namun casual.

“Saya suka bagaimana seri 740 bisa begitu versatile secara fungsi maupun gaya. Apa pun baju yang saya pakai, sepatu ini membuat gaya saya jadi lebih sempurna,” ungkap Eberechi Eze, brand ambassador New Balance.

Tersedia Mulai 17 Juli 2025!

Koleksi terbaru New Balance 740 sudah bisa kamu dapatkan di gerai Foot Locker Indonesia dan website resminya, dengan harga mulai Rp1.799.000.

Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki sneaker yang bisa membawamu “terbang” dalam gaya Y2K yang penuh warna!

Previously

Pratiwi Sudarmono, Astronot Pertama Indonesia yang Jadi Inspirasi Film 'Pelangi di Mars'

Next

Mengenang Mpok Alpa, Biduan Lokal yang Sukses karena Video Viral 'Curhat ke Alfamart'

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Showbizline
advertisement
advertisement