Dari Standing Ovation di Cannes 2025, Film ‘Sentimental Value’ Siap Tayang di Bioskop Indonesia
Film yang masuk dalam kompetisi utama Palme d'Or ini akan dirilis secara reguler di jaringan bioskop Indonesia melalui layanan KlikFilm mulai 24 Oktober 2025.
SHOWBIZLINE – Setelah meraih sambutan meriah di berbagai festival film bergengsi dunia, termasuk mendapatkan standing ovation selama 19 menit di Festival Film Cannes 2025, film “Sentimental Value” karya sutradara kenamaan Joachim Trier akhirnya bisa dinikmati oleh penonton Indonesia.
Film yang masuk dalam kompetisi utama Palme d’Or ini akan dirilis secara reguler di jaringan bioskop Indonesia melalui layanan KlikFilm mulai 24 Oktober 2025.
Kehadiran film ini menjadi salah satu hal yang paling dinantikan bagi para pecinta film arthouse dan karya-karya sinema yang penuh kedalaman.
Perjalanan Festival yang Gemilang Menuju Indonesia

“Sentimental Value” telah menjalani perjalanan festival yang sangat sukses sebelum akhirnya tiba di bioskop Indonesia. World premiere film ini berlangsung di Festival Film Cannes 2025 pada 21 Mei, di mana film ini menuai pujian kritis dan disambut dengan standing ovation yang sangat panjang, selama 19 menit.
Sambutan hangat ini menjadikannya salah satu momen paling emosional dalam sejarah festival bergengsi tersebut. Setelah Cannes, film ini melanjutkan tur festivalnya dengan ditayangkan dalam Open Air Premiere Programme di Sarajevo Film Festival ke-31.
Film ini juga telah dirilis di Prancis oleh Memento pada 20 Agustus 2025, dan telah dijadwalkan untuk rilis di Amerika Serikat melalui Neon pada 7 November 2025, serta di Spanyol melalui Elastica pada 5 Desember 2025.
Sinopsis dan Konflik Keluarga yang Menyentuh

Film “Sentimental Value” menceritakan kisah dua saudara perempuan, Nora (diperankan oleh Renate Reinsve) dan Agnes (Inga Ibsdotter Lilleaas), yang baru saja kehilangan ibu mereka.
Dalam masa berduka yang berat, mereka dipaksa untuk kembali berhadapan dengan ayah mereka, Gustav Borg (diperankan secara masterful oleh Stellan Skarsgård), seorang sutradara ternama yang telah lama meninggalkan keluarga setelah perceraiannya.
Pertemuan ini memicu ketegangan emosional yang luar biasa, dimana Gustav bertingkah seolah hubungan mereka baik-baik saja, tanpa menyadari luka lama yang belum sembuh di hati anak-anaknya.
Konflik memuncak ketika Gustav menawari Nora, yang kini menjadi seorang aktris teater, untuk bermain dalam film terbarunya yang semi-otobiografis dan mengambil lokasi di rumah keluarga mereka—sebuah rumah yang penuh dengan kenangan dan benda-benda bernilai sentimental.
Penolakan Nora terhadap tawaran ini dan keputusan Gustav untuk menggantikannya dengan aktris Hollywood Rachel Kemp (Elle Fanning) semakin memperuncing situasi, menelusuri lapisan-lapisan emosi manusia seperti penyesalan, pengampunan, dan arti sebuah keluarga.
Antusiasme KlikFilm Menghadirkan Karya Kelas Dunia
Direktur KlikFilm, Frederica, menyampaikan rasa bangga dan antusiasmenya dapat membawa “Sentimental Value” ke tanah air. Dalam pernyataannya, Frederica menyatakan bahwa Sentimental Value adalah film yang indah dan penuh perasaan.
“Joachim Trier kembali membuktikan kepiawaiannya dalam mengolah kisah keluarga yang kompleks dengan kedalaman emosional yang luar biasa. Kami di KlikFilm merasa bangga bisa menghadirkan karya ini kepada penonton Indonesia, yang saya yakin akan tersentuh oleh ceritanya,” ujarnya.
Pernyataan ini semakin mengukuhkan komitmen KlikFilm dalam menghadirkan tayangan berkualitas tinggi dan berkelas dunia bagi penonton Indonesia, khususnya para penggemar karya-karya sinema yang fokus pada narasi dan karakter yang kuat.
Dengan tayangnya film “Sentimental Value” mulai 24 Oktober 2025, penonton Indonesia memiliki kesempatan langka untuk menyaksikan salah satu film yang paling dipuji secara internasional pada tahun ini langsung di bioskop.















