Tengku Dewi Putri Tanggapi Pernikahan Andrew Andika dan Violentina Kaif dengan Tenang
Tengku Dewi Putri menanggapi pernikahan Andrew Andika dan Violentina Kaif dengan bijak. Simak pernyataannya tentang privasi keluarga, ucapan selamat, dan respons publik yang mengapresiasi sikap tenangnya.
SHOWBIZLINE – Potret Andrew Andika yang pamer buku nikah dengan Violentina Kaif di Tanah Suci Mekkah menjadi sorotan publik. Kabar ini mengejutkan karena Andrew menikah lagi tak lama setelah perceraiannya dengan Tengku Dewi Putri.
Melalui unggahan Instagram Andrew dan Violentina, memperlihatkan keduanya memegang buku nikah di depan Ka’bah.
Publik pun menantikan tanggapan dari Tengku Dewi, sebagai mantan istri Andrew Andika yang sudah move on darinya.
Sampaikan Ucapan Selamat dan Doa

Tengku Dewi akhirnya buka suara melalui unggahan Instagram Story. Dalam pernyataannya, ia menunjukkan sikap dewasa dan terkesan begitu bijak, menanggapi kabar pernikahan mantan suaminya tanpa emosi berlebihan.
Ia menyampaikan ucapan selamat kepada Andrew Andika dan keluarga barunya. “Soal kabar mantan, saya turut bahagia untuk beliau dan keluarga barunya, semoga semua diberi kebahagiaan dan ketenangan masing-masing…,” ujarnya.
Pesinetron ini memilih untuk melanjutkan hidup dengan damai dan mendoakan yang terbaik bagi mantan suaminya, sebuah sikap yang jarang terlihat dalam dinamika perceraian publik.
“Hidup terus berjalan, mari saling doakan yang baik-baik saja,” tulisnya yang menunjukkan sikap legawa dan tidak menyimpan dendam atas masa lalu.
Sikap tenang Tengku Dewi mendapat apresiasi dari warganet, yang menilai respons tersebut sebagai bentuk kedewasaan dan penghormatan terhadap kehidupan baru Andrew Andika.
Singgung Privasi Keluarga

Dalam unggahan tersebut, Tengku Dewi juga menuliskan permintaan khusus kepada awak media agar tidak mendatangi kediamannya demi menjaga ruang pribadi dirinya dan anak-anak.
“Dear teman-teman media, saya sangat menghargai pekerjaan kalian tapi mohon pengertiannya untuk tidak datang ke rumah, karena itu ruang pribadi saya dan anak-anak,” tulisnya.
Pernyataan ini menunjukkan bahwa meski berada di tengah sorotan publik, Tengku Dewi tetap memprioritaskan kenyamanan dan keamanan keluarga kecilnya.















