Home Showbiz & Celebrity Sosok Sabrina Alatas, Chef Cantik yang Usianya Lebih Muda dari Raisa
Showbiz & Celebrity

Sosok Sabrina Alatas, Chef Cantik yang Usianya Lebih Muda dari Raisa

Sabrina Alatas, chef muda berbakat yang usianya lebih muda dari Raisa, jadi sorotan publik usai dikaitkan dengan Hamish Daud. Simak profil, latar pendidikan, dan kiprahnya di dunia kuliner internasional.

Sabrina Alatas, chef muda nan cantik (Instagram/sab_sash)

SHOWBIZLINE – Nama Sabrina Alatas belakangan menjadi sorotan publik setelah dikaitkan dengan aktor dan presenter Hamish Daud.

Meski belum ada konfirmasi resmi terkait hubungan keduanya, warganet ramai membicarakan sosok chef muda ini yang disebut-sebut memiliki pesona dan prestasi yang tak kalah menarik.

Di tengah spekulasi tersebut, perhatian publik pun tertuju pada latar belakang dan kiprah Sabrina di dunia kuliner internasional.

Sabrina Alatas diperkirakan berusia 22 tahun, jauh lebih muda dari penyanyi Raisa yang lahir pada tahun 1990.

Meski usianya masih tergolong muda, Sabrina telah menorehkan prestasi gemilang sebagai chef profesional.

Ia merupakan lulusan Le Cordon Bleu Paris, salah satu sekolah kuliner paling bergengsi di dunia, dan kini menjalankan restoran miliknya bernama Manje – Bowls, Baos, Brews.

Selain itu, ia juga tercatat sebagai chef di Ze Kitchen Galerie, restoran ternama yang berbasis di Paris.

Latar Belakang Keluarga dan Pendidikan Kuliner

Sabrina lahir dari keluarga yang dikenal publik. Ia adalah putri dari pengusaha dan musisi jazz Jay Alatas, yang pernah menikah dengan artis Christy Jusung.
Sabrina Alatas, chef muda nan cantik (Instagram/sab_sash)

Sabrina lahir dari keluarga yang dikenal publik. Ia adalah putri dari pengusaha dan musisi jazz Jay Alatas, yang pernah menikah dengan artis Christy Jusung.

Ibunya, Vitha Rusdi, juga berasal dari kalangan pebisnis. Meski memiliki latar belakang keluarga yang mapan, Sabrina memilih untuk meniti kariernya sendiri di dunia gastronomi.

Ia menempuh pendidikan di BiNus International School Simprug dan Global Jaya International School sebelum melanjutkan studi kuliner di Prancis.

Dalam wawancara bersama Clara Indonesia, Sabrina mengungkap bahwa menjadi chef bukanlah cita-cita masa kecilnya.

“Dulu aku ingin jadi civil engineer atau arsitek,” ujarnya.

Namun, hobi memasak di rumah perlahan membawanya pada dunia dapur profesional yang kini menjadi panggilan hidupnya.

Ia menyebut bahwa bekerja di dapur memiliki tantangan mental dan fisik yang tak kalah berat dari dunia militer.

Kiprah Profesional dan Relasi dengan Chef Renatta

Sebagai chef muda berbakat, Sabrina juga dikenal dekat dengan Chef Renatta Moeloek, juri MasterChef Indonesia.
Sabrina Alatas, chef muda nan cantik (Instagram/sab_sash)

Sebagai chef muda berbakat, Sabrina juga dikenal dekat dengan Chef Renatta Moeloek, juri MasterChef Indonesia. Keduanya pernah terlibat dalam proyek bersama dan saling berinteraksi di media sosial.

Renatta bahkan beberapa kali meninggalkan komentar di unggahan Instagram Sabrina, menunjukkan hubungan profesional yang hangat di antara mereka.

Meski telah sukses dengan restorannya, Sabrina menyebut bahwa pekerjaannya saat ini adalah batu loncatan menuju impian yang lebih besar. Ia ingin membangun bisnis kuliner yang lebih luas dan berkelanjutan.

“Aku merasa puas karena saat ini sudah bisa hidup sendiri. Aku tak lagi bergantung pada orang tuaku dan mampu menghidupi diriku sendiri,” ungkapnya dalam wawancara tersebut.

Previously

Jalan Kaki di Mal Bukan Termasuk Olahraga, Begini Alasan Medisnya

Next

BLACKPINK Terpukau dengan Antusiasme Fans Indonesia, Lisa dan Rosé Ketagihan Nasi Goreng

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Showbizline
advertisement
advertisement