Profil Dito Ariotedjo: Mantan Menpora, Isu Dekat dengan Davina Karamoy dan Gugatan Cerai
Profil mantan Menpora Dito Ariotedjo yang tengah digugat cerai dan dikaitkan dengan isu kedekatan bersama aktris Davina Karamoy. Simak klarifikasi, perjalanan karier, dan sorotan publik terhadap kehidupannya.
SHOWBIZLINE – Nama Dito Ariotedjo kembali menjadi sorotan publik setelah kabar perceraiannya dengan Niena Kirana Riskyana mencuat ke media.
Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) ini mengakui bahwa dirinya memang sedang dalam proses cerai sejak pertengahan 2025.
Isu tersebut semakin ramai diperbincangkan setelah muncul gosip kedekatannya dengan aktris Davina Karamoy yang viral di media sosial.
Dito Ariotedjo, yang pernah menjabat sebagai Menpora termuda dalam sejarah Indonesia, dikenal sebagai figur muda dengan karier politik yang cukup cemerlang.
Namun, kehidupan pribadinya kini menjadi perhatian publik setelah sejumlah unggahan Davina Karamoy di Instagram menimbulkan spekulasi.
Meski demikian, Dito menegaskan bahwa perceraian dengan istrinya tidak ada kaitannya dengan Davina. “Saya bisa pastikan, bukan DK penyebab saya berpisah,” ujarnya kepada awak media.
Isu Kedekatan dengan Davina Karamoy

Rumor kedekatan Dito Ariotedjo dengan Davina Karamoy pertama kali mencuat di platform X (Twitter), di mana sejumlah warganet membagikan potongan video yang memperlihatkan kebersamaan mereka.
Davina disebut-sebut kerap beraktivitas di lingkungan Kemenpora, seperti bermain padel dan ngegym, sehingga memicu spekulasi adanya hubungan khusus.
Dito kemudian mengklarifikasi bahwa dirinya baru mengenal Davina pada akhir Juli 2025, jauh setelah proses perceraian dengan istrinya dimulai pada Mei 2025. Pernyataan ini sekaligus membantah isu perselingkuhan yang sempat menyeret namanya.
Gugatan Cerai dan Kehidupan Pribadi

Dito mengungkapkan bahwa ia dan Niena Kirana telah berpisah sejak 31 Mei 2025, dengan gugatan cerai resmi didaftarkan pada Juni 2025.
Proses hukum berjalan beberapa bulan sebelum isu kedekatan dengan Davina muncul. Hal ini ditegaskan Dito untuk meluruskan kabar miring yang menyebut Davina sebagai penyebab keretakan rumah tangganya.
“Ada hal-hal yang bersifat privasi dan tidak bisa saya jelaskan secara terbuka. Yang pasti, penyebabnya bukan DK,” ujar Dito kepada awak media.
“Benar saya mengenalnya, tetapi tidak benar jika dikatakan dia adalah penyebab perceraian saya. Proses hukum sudah berjalan lebih dulu sebelum kami saling mengenal,” tegasnya.
Profil dan Riwayat Pendidikan
Ario Bimo Nandito Ariotedjo lahir di Jakarta pada 25 September 1990. Dito merupakan anak dari Arie Prabowo dan Arti Laksmigati Ariotedjo.
Ayah Dito adalah Direktur Utama PT Aneka Tambang pada 2017-2019. Kakeknya, Marsekal Madya TNI (Purn.) Sri Bimo Ariotedjo pernah menjabat Duta Besar Indonesia untuk Filipina 1973-1977.
Bersekolah di SD Tarakanita 2 Jakarta, Dito kemudian melanjutkan di SMP Al-Izhar Jakarta, kemudian ber-SMA di SMA Negeri 6 Jakarta dan mengenyam pendidikan tinggi di Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI), tamat tahun 2012.
Dia pernah menjadi Bendahara Umum BEM FH UI, serta aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Hukum UI, Sekretaris Jenderal Gerakan Pelajar Mahasiswa Pembaharuan (GPMP).
Sebagai Pengusaha dan Kiprah Dunia Olahraga
Sebagai pengusaha, Dito pernah merintis berbagai usaha mulai dari bidang energi pertahanan, ruang kerja (co-working space), hingga start-up.
Semua usahanya tergabung dalam sebuah induk perusahaan bernama Grupara Ventures. Di samping merintis usaha, dia juga berstatus Komisaris Utama di sejumlah perusahaan, seperti PT. Kartika Kara Eka Nusa dan Syailendra Pangan Indonesia.
Dito juga aktif di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dan pernah menjadi salah satu Ketua HIPMI Jaya.
Di bidang olahraga, dia pernah berkarya sebagai Ketua Umum Pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Provinsi DKI Jakarta. Seusai kuliah, Dito aktif sebagai kader muda Partai Golongan Karya (Golkar).
Dito menjabat Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) periode 2017-2022. Pada rentang waktu ini, Dito pernah menjadi Chef de Mission sebagai kontingen Indonesia yang berangkat dalam pergelaran Youth Olympic di Argentina, pada tahun 2018.
Aktivitasnya berlanjut ke bidang ekonomi. Dia masuk dalam jajaran ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, sejak tahun 2022.
Tuai Sorotan Publik
Sebagai mantan Menpora, Dito Ariotedjo dikenal aktif dalam berbagai kegiatan kepemudaan dan olahraga.
Ia pernah memimpin sejumlah program besar, termasuk Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII tahun 2023.
Karier politiknya yang sempat gemilang kini harus berhadapan dengan sorotan tajam publik terkait kehidupan pribadi. Namun, klarifikasinya secara langsung di sisi lain menuai pujian.





















