Nadin Amizah Resmi Menikah dengan Faishal Tanjung, Nuansa Vintage dan Cinta yang Tulus
Nadin Amizah resmi menikah dengan Faishal Tanjung dalam prosesi outdoor bernuansa vintage. Busana pengantin klasik modern dan makeup soft glam memancarkan aura elegan dan penuh cinta.
Showbizline – Kabar bahagia datang dari penyanyi muda berbakat, Nadin Amizah. Pada Jumat, 8 Agustus 2025, ia resmi menikah dengan kekasihnya, Faishal Tanjung.
Keduanya menikah dalam sebuah prosesi akad nikah yang digelar secara intimate di Imah Seniman, Lembang, Bandung.
Pernikahan ini menjadi babak baru dalam perjalanan cinta mereka yang telah terjalin selama lima tahun.
Akad Nikah Outdoor yang Penuh Kehangatan

Prosesi ijab kabul berlangsung di tengah alam terbuka yang asri, dikelilingi pepohonan dan dekorasi bernuansa earth tone.
Suasana vintage yang selama ini melekat pada citra Nadin dan Faishal terasa kuat dalam setiap detail pernikahan mereka.
Sang ibu, Intan Gurnita Widiatie, membagikan momen sakral tersebut melalui akun Instagram pribadinya, memperlihatkan Nadin berjalan anggun menuju meja akad dengan senyum semringah.
“Sah,” tulis sang ibu dalam unggahan singkat yang menandai momen ijab kabul.
Faishal Tanjung, adik dari aktris Sheila Dara, tampil gagah mengenakan beskap putih berpayet silver, menyambut Nadin dengan senyum lebar. Mahar yang diberikan berupa perhiasan emas seberat 28,4 gram dan uang tunai Rp 8.020.025.
Busana Pengantin Klasik Modern Rancangan Wiranti Kurnia

Nadin mengenakan kebaya putih modifikasi rancangan Wiranti Kurnia, dengan detail sulaman dan bordir lace yang kaya.
Potongan kebaya berlengan panjang ini menggabungkan gaya klasik dan modern, dengan siluet yang mengikuti lekuk tubuh secara anggun.
Di bagian bawah, ia mengenakan kain songket kuning keemasan yang memberi kilau elegan.
“Langkah pertama dari milyaran langkah lain ke depannya,” tulis Nadin dalam unggahan lamaran sebelumnya.
Penampilannya dilengkapi dengan veil renda panjang dan untaian melati di sisi kanan, simbol kesucian dan keharuman hati.
Rambut tembaga khas Nadin ditata updo rapi dengan poni samping, memperkuat kesan vintage yang ia usung.
Makeup Soft Glam yang Memancarkan Aura Pengantin

Riasan wajah Nadin dipercayakan kepada MUA Tyas Sofya, yang memulas wajahnya dengan nuansa nude dan blush pink.
Pipinya diberi sentuhan merah muda, bibirnya dilapisi lipstik nude pink, dan matanya ditegaskan dengan eyeliner tipis serta bulu mata lentik.
Faishal pun tampil serasi dengan tenun kuning keemasan yang senada dengan busana Nadin. Rambutnya ditata sleek dengan volume ringan di bagian belakang, memperkuat kesan elegan dan maskulin.
Pernikahan ini turut dihadiri oleh keluarga dan sahabat terdekat, termasuk Vidi Aldiano dan Sheila Dara, yang membagikan momen bahagia tersebut di media sosial.















